Kelebihan Laptop Daripada Komputer

Saat ingin membeli suatu barang kita hendaknya mengetahui tentang beberapa kelebihan dan kekurangan barang-barang yang akan kita beli agar dapat dimanfaatkan secara maksimal.

Dalam memenuhi kebutuhan dibidang elektronik, antara laptop dan komputer tentu laptop mempunyai beberapa keunggulan dan kelebihan yang mampu menunjang dan menjawab semua kebutuhan kamu.

Baca juga: Penyebab Baterai Laptop Cepat Rusak

Dengan laptop kita bisa menggunakannya dimana saja, tentu berbeda dengan komputer yang bersifat sulit untuk dipindahkan karena berat dan kebutuhan elektriknya.

Hal ini dikarenakan laptop telah dilengkapi dengan baterai sedangkan komputer harus disambungkan dengan listrik terlebih dahulu baru bisa digunakan.

Dibandingkan dengan komputer, ukuran laptop lebih kecil sehingga keuntungannya adalah lebih efisien tempat dalam penyimpanan.

Karena sifatnya laptop yang lebih mobile daripada komputer, maka akan memudahkan kita dalam koneksi jaringan internet misalnya dibawa di lokasi area hotspot.

Dengan demikian tugas sekolah, kuliah maupun tugas pekerjaan kamu lainnya dapat dilakukan di tempat-tempat sesuai keinginan dengan suasana yang baru.

Baca juga: Penyebab Laptop atau PC Menjadi Lemot

Pada saat suasana darurat laptop lebih mudah di amankan jika dibandingkan dengan komputer. Serta produktivitasnya pun lebih tinggi dengan adanya baterai tersebut.

Dengan adanya spesifikasi baterai, maka laptop lebih mudah dibandingkan komputer karena tidak ketergantungan pada listrik saat terjadi pemadaman.

Selain itu kebutuhan daya yang digunakan pada laptop relatif lebih kecil jika dibandingkan dengan komputer sehingga mampu mengefisiensi biaya maupun daya.

Dalam era modern ini, laptop lebih bergaya terutama bagi kalangan anak muda jika dibandingkan dengan komputer. Sebab sudah tidak zamannya lagi anak muda menggunakan komputer terutama bagi kalangan pelajar maupun mahasiswa.

Laptop mempunyai banyak varian dan versi dari berbagai tipe merk dagang yang beredar di kalangan masyarakat. Dengan demikian akan memberikan pandangan dan pilihan yang banyak kepada para konsumen.

Baca juga: Cara Mengatasi Laptop Cepat Panas

Fitur-fitur pada laptop jauh lebih lengkap dibandingkan dengan komputer karena kapasitasnya pun juga berbeda yaitu lebih besar kapasitas pada laptop.

Selain sifat mobilnya yang tinggi, laptop biasanya akan disertai adanya OS yang asli sehingga akan memberikan kepuasan dan kenyamanan yang lebih kepada konsumen.